Senin, 29 Desember 2008

Hukum yang Positivistik, John Austin dan Hart (resume)

Hukum yang Positivistik

John Austin dan Hart

John Austin dan Hart adalah para penganut aliran positivisme. Sebagain besar pendapat mereka tentang hukum tidak jauh berbeda, namun ada beberapa hal yang berbeda dari pandangan mereka. Berbicara mengenai hukum dari Hart, maka tidak bisa dilepaskan dari pendapat Austin. Karena pada dasarnya apa yang dikemukakan Hart ini merupakan koreksi atau kritikan dari pendapat yang disampaikan oleh Austin.

Pengertian Hukum

John Austin fokus pada aliran hukum positif yang analitis. Bagi Austin, hukum merupakan sebuah perintah dari penguasa, dan hukum secara tegas dipisahkan dari moral. Hakekat dari semua hukum adalah perintah (command), yang dibuat oleh penguasa yang berdaulat yang ditujukan kepada yang diperintah dengan disertai sanksi apabila perintah itu dilanggar.

Lebih jauh Austin menjelaskan, pihak superior itulah yang menentukan apa yang diperbolehkan. Kekuasaan dari superi­or itu mernaksa orang lain untuk taat. la memberlakukan hukum dengan cara menakut‑nakuti, dan mengarahkan tingkah laku orang lain ke arah yang diinginkannya. Hukum adalah perintah yang memaksa, yang dapat saja bijaksana dan adil, atau sebaliknya

Menurut Austin aturan hukum memastikan kenyataan juga dipertanggungjawabkan bahwa aturan hukum itu mempunyai nilai yuridis. Sedangkan aspek intern maka kaidah-kaidah hukum dapat dibedakan dari kebiasaan sosial yang tidak berlaku secara yuridis. Aspek ini juga yang menentukan hukum sebagai hukum.

Semua hukum positif adalah perintah. Perintah dari yang berdaulat atau command of sovereign atau command of law-giver. Pemegang kedaulatan tidak terikat baik oleh peraturan yang dibuatnya sendiri, maupun oleh asas-asas yang berasal dari atas (moral dan agama). Masalah kedaulatan yang merupakan salah satu unsur dari hukum positif adalah bersifat pra-legal (bukan urusan hukum, tetapi urusan politik atau sosiologi) dan hendaknya dianggap sebagai sesuatu yang telah ada dalam kenyataannya. Hart menyangkal anggapan ini dan memastikan bahwa pembuat undang-undang juga merupakan bagian dari hukum yang dibuatnya sendiri. Dia menganggap kekuatannya berlaku padanya dengan aturan dan dia sendiri merupakan bagian dari bidang aturan tersebut.

Hart adalah seorang penganut aliran neopositivisme. Menurut Hart Sistem Hukum adalah adalah perpaduan dari aturan primer dan sekunder. Inti dari suatu sistem hukum terletak pada adanya kesatuan antara apa yang disebut peraturan-peraturan primer (yaitu peraturan-peraturan yang menimbulkan tugas kewajiban, seperti peraturan-peraturan dalam hukum kriminal atau hukum tentang ingkar janji) dan peraturan-peraturan sekunder (yaitu peraturan-peraturan yang memberikan kekuatan atau kewenangan, seperti hukum yang mempermudah pembuatan kontrak, wasiat, perkawinan dan sebagainya atau dengan kata lain kaidah yang memastikan syarat-syarat bagi berlakunya kaidah/peraturan primer.

Menurut Hart ada 3 macam peraturan sekunder yaitu:

  1. Peraturan-peraturan yang mengatur kewenangan hakim dalam kasus-kasus penegakan hukum (rule of adjudication) atau bertindak sebagai hakim. Atau dengan kata lain sebuah aturan yang memberikan hak-hak kepada seseorang untuk menentukan apakah pada peristiwa-peristiwa tertentu suatu peraturan primer dilanggar. Sebagai contoh kewenangan hakim memutus hukuman pembayaran akibat kerugian atau pencabutan kebebasan seseorang.
  2. Peraturan-peraturan yang mengatur proses perubahan dalam memberikan kewenangan untuk memberlakukan perundang-undangan sesuai prosedur yang ditetapkan, disebut peraturan perubahan (rule of change), dengan kata lain bahwa aliran ini mengesahkan adanya aturan primer yang baru.
  3. Peraturan pengakuan (rule of recognition) yaitu aturan yang menentukan kriteria yang mempengaruhi tentang validitas (kesahihan) peraturan-peraturan yang ada dalam sistem tertentu atau dengan kata lain berupa ketentuan-ketentuan yang menjelaskan apa yang dimaksud aturan primer (petunjuk pengenal).

Hukum adalah Perintah

Menurut Austin, hukum adalah sejumlah perintah yang keluar dari seseorang yang berkuasa dalam negara secara memaksa dan yang biasanya ditaati. Terdapat empat unsur penting menurut John Austin untuk dinamakan sebagai hukum, yaitu:

a. Perintah

b. Sanksi

c. Kewajiban

d. kedaulatan

Unsur perintah ini berarti bahwa satu pihak menghendaki agar orang lain melakukan kehendaknya, pihak yang diperintah akan mengalami penderitaan jika perintah ini tidak dijalankan atau ditaati. Perintah itu merupakan pembedaan kewajiban terhadap yang diperintah, dan hanya dapat terlaksana jika yang memerintah itu adalah pihak yang berdaulat. Dan yang memiliki kedaulatan itu dapat berupa seseorang atau sekelompok orang.

Menurut Austin terdapat bermacam-macam alasan untuk menaati pemerintah. Ada orang yang menaati oleh sebab mereka berpegang teguh pada prasangka bahwa pemerintah selalu harus ditaati. Sementara alasan lain karena takut akan kekacauan, bila negara dirombak. Semuanya ini dipastikan dalam pengalaman. Nilai-nilainya tidak dipersoalkan. Dapat dipastikan juga bahwa yang berkuasa adalah satu-satunya sumber hukum. Di atas yang berkuasa hukum tidak ditemukan.

Diungkapkan oleh Austin bahwa tiap-tiap Undang-undang positif ditentukan secara langsung atau secara tidak langsung oleh seorang pribadi atau sekelompok orang yang berwibawa bagi seorang anggota atau anggota-anggota dari suatu masyarakat politik yang berdaulat, dalam mana pembentuk hukum adalah yang tertinggi. Dengan ketentuan ini Austin tidak menyangkal adanya norma-norma hukum ilahi, norma-norma moral dan juga hukum internasional. Dipastikannya saja, bahwa semua prinsip tersebut tidak mampu untuk meneguhkan atau meniadakan hukum yang berlaku dalam suatu negara.

Austin bependapat yang menyatakan hukum adalah suatu jenis aturan yang mempunyai sebuah struktur moral internal yang dengan sendirinya harus memenuhi syarat dalam aturannya untuk menjadi suatu hukum.

Hart menolak defenisi tersebut sebab definisi ini cocok dengan situasi penyerbuan (gunman situation). Tetapi menurut Hart sebagian definisi Austin tentang hukum adalah tepat yakni sejauh hukum dilihat dari luar, sebab memang benar bahwa peraturan-peraturan yang dikeluarkan oleh yang berkuasa dan biasanya ditaati.

Akan tetapi terdapat suatu aspek lain yang disebut aspek intern. Aspek ini ditanggapi oleh orang-orang yang termasuk dalam suatu wilayah hukum tertentu yang merasa terikat secara batin untuk mentaati aturan hukum itu.

Aspek intern ini yang tidak dapat diterangkan melalui teori-teori Austin. Austin hanya menerangkan aturan hukum dengan memastikan kenyataan bahwa kebanyakan subjek hukum mentaati aturan hukum itu dan aturan hukum itu harus merupakan nilai yuridis (validity).

Berbeda dengan tokoh positivis lainnya seperti Austin dan Kelsen yang menganggap hukum tergantung hanya pada tekanan-tekanan sosial dari luar (eksternal), Hart berpendapat bahwa disamping bergantung pada tekanan sosial eksternal, hukum juga bergantung pada pandangan dari dalam masyarakat itu sendiri, bahwa suatu peraturan tertentu menimbulkan kewajiban-kewajiban. Secara tegas Hart menolak setiap jenis hukum yang semata-mata hanya berdasarkan pada perintah-perintah paksaan, karena hal itu semata-mata berasal dari pola hukum kriminal yang tidak dapat diterapkan pada bagian yang besar dari sistem hukum modern, yang melibatkan publik dan kekuatan pribadi-pribadi. Suatu masyarakat bisa saja memiliki sistem hukum yang semata-mata hanya berhubungan dengan peraturan-peraturan dasar yang kebanyakan sistem ini banyak ditemukan pada masyarakat primitif. Sementara masyarakat itu terus berkembang dan perkembangannya dari waktu ke waktu semakin kompleks.

Hart memperkenalkan aspek internal hukum untuk membedakan antara hukum dan kebiasaan dan menolak kemungkinan penafsiran hukum semata didasarkan bentuk luar tingkah laku, sebaliknya Austin menekankan pentingnya kebiasaan.

Hart menjelaskan bahwa hukum tidak hanya bergantung pada tekanan sosial dari luar yang dibawa kepada manusia untuk melindungi mereka agar tidak bisa menyimpang dari peraturan-peraturan tetapi juga bergantung pada pandangan dari dalam, bahwa manusia menuju ke arah suatu peraturan yang digambarkan sebagai tanggung jawab dan kewajiban

Hart memandang bahwa masyarakat yang secara hukum tidak berkembang yang hanya terpaku pada sistem hukum dasar yaitu mengenai menjalankan kewajiban, mereka tidak akan menguasai suatu sistem hukum. Karena bagi Hart kumpulan dari peraturan-peraturan dasar dan sekunder adalah merupakan inti dari sistem hukum. Karena dengan inilah dapat dibicarakan tentang penjahat, hubungan masyarakat, pejabat

Hukum dan Sanksi

Bahwa untuk memfungsikan hukum dengan sanksi adalah merupakan ciri formal yang menonjol dari sistem hukum. Sehingga jika memandang dari suatu kenyataan bahwa suatu sistem hukum adalah merupakan suatu kesatuan yang memang memberikan sanksi-sanksi. Dari sini Austin dianggap tidak jelas dalam memberikan gambaran struktur dari sistem hukum. Apakah ada hubungan antara perintah dengan sanksi.

Pendapat dia atas dibantah oleh Hart bahwa hukum yang dilakukan dengan cara paksa dianggap telah memutarbalikkan dari fungsi hukum dalam suatu komunitas. Esensi dari suatu sistem hukum adalah kenyataan yang tidak dapat dipisahkan berdasarkan atas faktor-faktor psikologis yang bervariasi, bahwa hukum diterima oleh masyarakat sebagai suatu kesatuan yang saling mengikat, elemen-elemen dari sanksi bukanlah suatu yang esensial tetapi ada elemen lain dalam hal memfungsikan sistem hukum tersebut. Hal ini dianggap karena suatu peraturan dianggap sebagai suatu hal yang perlu bahwa ukuran dari hal paksaan bisa saja disangkutpautkan dengan hal tersebut yaitu paksaan.

Dikatakan Hart bahwa kenyataan bahwa setiap hukum adalah suatu perintah mengakibatkan semua jenis hukum dapat menjadi satu unit yang dapat berdiri sendiri secara eksis. Dalam artian dapat diaplikasikan tanpa tergantung dari faktor lain. Selain itu jika hukum semata-mata dilakukan dengan sanksi maka akan dapat menghancurkan suatu kesatuan masyarakat. Dimana kaum minoritas dalam hal ini pengusaha akan sewenang-wenang dengan kaum mayoritas yaitu masyarakat biasa.

Hukum dan Moral

Austin adalah tokoh yang memisahkan secara tegas antara hukum positif dengan hukum yang dicita-citakan, dengan kata lain ia memisahkan secara tegas antara hukum dengan moral dan agama. Ilmu hukum hanya membahas hukum positif saja, tidak membahas hubungan antara hukum positif dengan moral dan agama. Tanpa memperdulikan baik atau buruknya hukum itu, diterima atau tidak oleh masyarakat.

Ketentuan tentang moral, dimana hukum menekankan kepada kewajiban (peraturan hukum tentang moral, tetapi bukan hanya peraturan hukum tentang moral yang ada melainkan juga ketentuan moral yang berlaku dalam praktek (kebiasaan) sosial kemasyarakatan.

Pandangan hukum dan moral antara para tokoh tidaklah sama. Kaum naturalis mendalilkan bahwa hukum berasal dari moral dan banyak para sarjana hukum mengatakan moral dan hukum adalah sama. Pendapat yang lain mengatakan bahwa antara moral dan hukum adalah sesuatu yang berbeda. Sebagaimana dikatakan Kant bahwa pembentukan norma hukum berasal dari akal budi, oleh karena itu dalam menentukan norma hukum maka harus berdasarkan kewajiban moral. Akal budi menuntut supaya dalam pembentukan norma hukum tidak atau undang-undang tidak dipengaruhi oleh perasaan enak dan tidak enak. Lebih lanjut Kant membedakan antara sifat moral dari suatu perbuatan moralitas dan sifat hukum dari suatu perbuatan legalitas. Inti dari sifat moral adalah penyesuaian dengan kewajiban batin sedangkan inti sifat hukum adalah penyesuaian dengan apa yang sudah dibuat sebagai hukum.

Hart membedakan antara moral dan hukum, karena sebagai seorang positivis ia tidak percaya bahwa hukum berasal dari moral, Hart berargumen bahwa ketidaksahihan sebuah hukum/peraturan berbeda sebutan tidak bermoral. Moral adalah yang mengenai batin manusia saja sedangkan hukum adalah apa yang berasal dari sumber hukum entah isinya bersifat moral atau immoral.

Hart menilai moral harus dilihat dari sebab akibat. Moral sosial merupakan bagian dari hukum untuk membenarkan perbedaan. Kebutuhan hukum ditegakkan perlu dukungan moral dari keadaan yang nyata dalam masyarakat sebagaimana garis yang seharusnya. Bahwa secara moral masyarakat perlu diberikan nilai-nilai yang bersifat universal. Jika masyarakat ingin hidup, sistem legal berfungsi, kemudian harus ada larangan peraturan seperti dilarang membunuh, dilarang mencuri, dilarang aborsi dan sebagainya. Secara moral menurut Hart juga penting bahwa peraturan itu untuk masyarakat istimewa ditegakkan.

Rabu, 17 Desember 2008

desfreidna s

Aku pernah dpt tugas bahasa Indonesia, bikin puisi yg huruf awal setiap baris adalah urutan huruf di nama masing2 mahasiswa,,,ini puisi yg kubuat di tahun 2001, dengan penyempurnaan disana sini,,,,

Hilang Asa


Detik, menit, jam, hari, bulan,
Entah berapa banyak waktu telah berjalan bahkan berlari
S
anggup melewatinya?? Kemarin mungkin,,hari ini? Esok? Aku tak tau,,,
Fana dunia itu yang kurasa
Runtuhan hati tak dapat kupugar lagi, hancur, remuk
Esok kuharap tak akan datang
Indah dunia, bohong belaka
Derita hanya itu yang kurasa
Nirwana satu tujuanku
Asa itu telah hilang

Semua kutinggalkan

Rabu, 10 Desember 2008

kok kulnya sering kosong ya???


Kok kul sekarang sering kosong ya???
aku dah capek2 ngebut dr kantor ke kampus eh dosennya ga masuk,,,
perjuangan emg,,, dimana nih loyalitas dosen sbg pengajar???
hehehehe mahasiswa/i gitu tuh, kl dianya bolos byk bgt alasannya tp kl dosennya ga msk di caci maki,,,,eh tp banyak jg mahasiswa/i yg seneng bgt kl dosen ga masuk,,,aneh ya??? kita udah bayar tp ga dpt hal yang kita bayar kok malah seneng???
mgkn gini : yg dilihat cuma hasil akhir (baca:ijazah) bukan proses (baca: ilmu),,,sayang kan py ijasah tp ga punya ilmunya sedikit pun,,, gitu ga mnrt kalian??

Selasa, 02 Desember 2008

Capek Kuliah

Aku baru pulang kuliah,
hari ini ada 2 mata kuliah, sejarah hukum & sosiologi hukum,,,
dari kantor jam 4, nyampe kampus jam 4.40, pasti selalu telat kl kul jam pertama,,,
setelah kul jam pertama masih sempet makan, istirahat bentar trus msk lg, capek, gerah krn blm mandi, ngantuk, pokoknya rasanya campur2,,,

emg dah resiko sih kul sambil kerja,,,tp ternyata....berat jg!!!
kalo dah nyampe rumah pengennya lgsg tidur, tp kadang2 masih harus ngerjain tugas2 kul,,,huh,,,

Senin, 24 November 2008

lagi sakit


Aku lagi sakit sekarang,

3 hari yang lalu aku makan rambutan tuh, ngambil di rumah temen, di bawa kerumah, saking sukanya sama rambutan, aku ga berenti2 makan ampe abis tuh sekantong, hasilnya aku batuk, panas tinggi 2 hari.


Hari senin (kemarin_red) aku masih tetep masuk kerja, tp siangnya kok panasku tambah tinggi. Pulang kerja aku langsung ke dokter, parno sm demam berdarah nih, takut jg kalo2 tipesku kambuh, tapi diagnosa dokter sih cuba infeksi saluran napas aja,,,untung deh,,,

skrg lagi di rumah, istirahat dulu,,,,

semoga yang lain sehat2 ya,,,maklum cuaca lagi ga bersahabat ni,,,

salam


echi

Sabtu, 15 November 2008

Favorite Song


Title : To Be With You Lyrics
By : Mr. Big

Hold on little girl
Show me what he's done to you
Stand up little girl
A broken heart can't be that bad
When it's through, it's through
Fate will twist the both of you
So come on baby come on over
Let me be the one to show you

I'm the one who wants to be with you
Deep inside I hope you feel it too
Waited on a line of greens and blues
Just to be the next to be with you

Build up your confidence
So you can be on top for once
wake up who cares about
Little boys that talk too much
I've seen it all go down
Your game of love was all rained out
So come on baby, come on over
Let me be the one to hold you

Chorus

Why be alone when we can be together baby
You can make my life worthwhile
And I can make you start to smile

When it's through, it's through
Fate will twist the both of you
So come on baby come on over
Let me be the one to show you

bacaan bermutu "my favorite books"

Ini adalah roman, cerita fiksi, yang sangat aku sukai, bacaan bermutu, fiksi tapi berisi, membuka cakrawala pikirku tentang kehidupan masa lampau Indonesia. Sejarah tidaklah membosankan tapi menggetarkan. Bulu kuduk bergidik mengetaui apa yang tidak kita ketahui tentang bangsa ini.

Judul Buku : Bumi Manusia, Anak Semua Bangsa, Jejak Langkah, Rumah Kaca (Tetralogi Buru)

Penulis : Pramoedya Ananta Toer

Pada tahun 1973 Pram diperbolehkan menggunakan mesin ketik dan dia mulai bekerja pada sebuah rangkaian novel sejarah awalnya secara narasi kepada sesama tahanan. Pada tahun terakhir dari kurungan Pramoedya telah mampu menghasilkan empat novel sejarah yang dipublikasikan pada rilis - yang tetralogi Buru: Bumi Manusia, Anak Semua Bangsa, Jejak Lamgkah, dan Rumah Kaca.


Sekilas Buku :

Dalam tetralogi Buru peran sentralnya adalah Minke, yang berpendidikan Belanda-Jawa aristokrat dan penulis, yang terkenal dengan budaya Barat dan Jawa. Minke jatuh cinta dengan Indo-Eropa yang cantik, Annelies. Setelah Annelies akhirnya meninggal, Minke menjadi semakin terlibat dalam gerakan massa perlawanan kepada kolonial aturan. "Perpisahan ini adalah puncak dalam hidup saya. Saya telah lebih dari pemuda, pemuda yang indah penuh dengan harapan dan impian. Ia tidak akan kembali."

Selasa, 11 November 2008

Namanya Che


Ini salah satu tulisanku di koran kampus, Balairung Koran (Balkon) yang aku lupa kapan diterbitkan, mgkn ditahun 2006.

Che: Marxisme yang Berakhir dengan Merchandise

Judul Buku : Namanya Che
Pengarang : Andrew Sinclair
Penerjemah : M. Hilmi Faiq
Penerbit : Mata Angin
Tebal Buku : 128+ix

Walau telah mati, Che Guevara tetap menjadi musuh nan mengerikan bagi pemerintah korup yang menguasai berbagai negara miskin

Profil kehidupan Che sebagai seorang revolusioner seolah tertelan oleh kepopuleran janggut dan baretnya. Ernesto Guevara de la Serna yang lahir tahun 1928 di Rosario, Argentina, berjalan mengelilingi dunia di mana pemerintahan yang kejam telah sukses melahirkan kemiskinan rakyat.

Che cenderung humanis daripada revolusioner saat menjadi mahasiswa kedokteran. Dia belum tertarik dengan dunia politik. Pengalamannya dalam tiga revolusi yang gagal—Revolusi Bolivia yang jatuh oleh sebuah gerakan bersenjata; Revolusi Guetemala yang hancur karena intervensi Amerika; dan Revolusi Meksiko yang mati karena kebusukan dan kelambanan internal—menjadi latar belakang lahirnya jiwa Marxis dan revolusionernya.

Proses hidup Che Guevara mulai dari kelahiran sampai kematian diceritakan secara singkat dalam buku yang terdiri atas tujuh bagian ini. Revolusi Kuba dimulai dengan perang gerilya melawan sang diktator Fulgencio Batista. Teror-teror dari kroni-kroni Batista hampir membuat Che dan teman-teman putus asa. Pengalaman gerilya yang dipenuhi dengan kegagalan dalam perang Kuba membuatnya menjadi ahli perang gerilya. Pertempuran aktual merupakan cara terbaik untuk membentuk seorang pejuang gerilya yang tangguh. Situasi politik terus berubah hingga Batista jatuh. Kesempatan ini dimanfaatkan oleh Che dan Fidel Castro, teman seperjuangannya, untuk mulai membuat terobosan-terobosan baru demi mendukung Revolusi Kuba.

Bagian ketiga buku ini membahas tulisan Che dalam Guerrilla Warfare. Guerrilla Warfare adalah endapan pikiran orisinal Che dilengkapi dengan strategi politik Castro. Tidak ada cara tepat untuk menentukan siapa yang merupakan pimpinan militer yang lebih tangguh. Kontribusi Castro dan Che bagi revolusi Kuba hampir sama besar.
Che adalah seorang komunis primitif yang memandang uang sebagai sesuatu yang jahat dan tidak diperlukan. Ironisnya, ia malah dipilih untuk menjalankan Bank Nasional di Kuba pada tahun 1959. Dia mencoba menghilangkan pengaruh kapitalisme dalam pemerintahan sosialis Kuba. Baginya, buruh bukan komoditas untuk diperjual-belikan. Selain menerapkan nilai-nilai ekonomi, seharusnya sistem perekonomian menerapkan juga nilai-nilai sosial. Hal ini berguna untuk mempererat hubungan antara pemerintah dengan buruh hingga kesejahteraan tercapai.

Lalu, Februari 1961, Che diangkat menjadi Menteri Industri. Perhatiannya mulai beralih pada pekerja urban. Revolusi Kuba yang semula adalah menekankan bidang agraris mulai bergeser pada ranah industri. Langkah ini diambil Che untuk menjadikan Kuba sebagai negara industri dalam waktu lima tahun. Namun pada akhirnya, transformasi kekuatan ekonomi ini gagal karena ketergesaannya. Ekonomi Kuba makin terpuruk.

Tahun 1965 Che memutuskan untuk kembali berperang melawan imperialisme guna membangun sosialisme. Ia meninggalkan Kuba untuk membantu revolusi Afrika dan bergerilya di Bolivia untuk kedua kalinya. Gerilyanya kembali gagal karena anggota kelompoknya berkhianat. Akhirnya Che tertangkap dan dieksekusi pada tanggal 9 Oktober 1967. Semangatnya untuk menyatukan benua tidak akan padam walau jasadnya telah terkubur. Che kemudian menjadi inspirasi kaum muda dalam memperjuangkan revolusi.

Buku ini adalah terjemahan dari Che Guevara Pocket Biographies. Gaya penulisan yang tidak runut membuat pembaca harus teliti agar tidak muncul ambiguitas. Namun, pada dasarnya buku ini bermanfaat untuk dibaca karena isinya memuat nilai-nilai patriotisme. Pembaca diharapkan dapat mengaplikasikan cita-cita Che, bukan hanya memandangnya sebagai sosok dalam baret dan janggut.

Minggu, 09 November 2008

validitas metode induksi dan deduksi


Minggu sore,,,

lagi bikin tugas Filsafat Ilmu tentang validitas metode induksi dan deduksi,,,
udah dicari lewat google bahan2nya,,,tp blm dibaca semua,,,br di download aja yang berhubungan,,,,

Sabtu, 01 November 2008

Politik dan hukum

Saya sedang mengambil Program Pasca Sarjana, Magister Hukum Bisnis. Sekarang masih di tengah-tengah semester pertama. Salah satu mata kuliahnya adalah Politik Hukum, yang dosennya adalah salah satu dosen favorit saya, Pak Iwan.
Dalam salah satu kuliahnya dikatakan bahwa :

Hukum merupakan produk politik karena hukum merupakan kristalisasi dari kehendak-kehendak politik yang saling berinteraksi dan bersaingan.
Disini hukum dianggap sebagai variabel yang terpengaruh (dependent variable) sedangkan politik adalah variabel yang mempengaruhi (independent variable).

Pandangan ini merupakan pandangan realis, politik dianggap lebih berkuasa daripada hukum. Menyedihkan sekali memang. Tapi jangan selalu menganggap bahwa intervensi politik ke ranah hukum selalu negatif, ada hal-hal positif dari intervensi tersebut. Lebih lanjut coba baca Dasar-dasar politik hukum, Imam Saukani.

Dalam pandangan ideal dikatakan bahwa semua aspek di kehidupan harus tunduk pada hukum, termasuk politik, pandangan ini menganggap bahwa hukum lebih superior daripada politik. Hal ini bertolak belakang dengan pandangan realis. Antara dua pandangan yang berbeda ini, terdapat pandangan lain, yaitu pandangan tengah yang menganggap bahwa hukum adalah produk politik, namun setelah kebijakan terbentuk, maka politik harus tunduk pada hukum.

Saya cenderung pada pandangan realis yang sepertinya lebih mencerminkan kenyataan yang ada sekarang. Hukum adalah produk politik dari pemerintah yang berkuasa. Pruduk yang dihasilkan pastilah merupakan cerminan dari kepentingan-kepentingan individu atau sebagian orang yang sedang berkuasa.

Dadaisme

Aku salah satu penggemar karya fiksi, novel atau roman, khususnya pengarang lokal.

Salah satu novel favoritku judulnya Dadaisme, karangan Dewi Sartika. Jangan berpikir mesum dulu, isinya tidak ada hubungannya dengan dada. Novel ini merupakan pemenang pertama sayembara novel 2003, sudah lama memang, tp berbagi cerita saja tidak masalah bukan?

Ini salah satu paragraf favoritku di novel tersebut :

“Mengapa warna langit bisa biru, mengapa Tuhan tidak memilihkan saja warna hijau, atau merah muda yang ceria. Kalaulah langit itu berwarna hijau, tentu akan sangat cantik bila rerumputan berwarna biru, maka akan terlihat awan-awan seperti domba berlarian di antara hamparan langit yang hijau. Mengapa Tuhan memilih warna biru sebagai warna ngkuh itu? Apa Tuhan menyukai warna biru?”

Mempertanyakan sesuatu yang sudah merupakan ketentuan Tuhan, pertanyaan yang tidak perlu dipertanyakan. Pasti banyak sekali pertanyaan manusia yang berkaitan dengan Ketuhanan, dan semua pertanyaan akan menjadi tabu untuk dipertanyakan.

Doa yang mengancam

Aku dapat ini dari milis,,, lucu sih,,, agak maksa ya???

buat yang sedang cinta-cintanya sm pacar doanya kira2 gini :


Doa yang mengancam

Ya Tuhan, kalau dia memang jodohku, dekatkanlah… Tapi kalau bukan jodohku, Jodohkanlah….

Jika dia tidak berjodoh denganku, maka jadikanlah kami jodoh… Kalau dia bukan jodohku, jangan sampai dia dapet jodoh yang lain, selain aku…

Kalau dia tidak bisa di jodohkan denganku, jangan sampai dia dapet jodoh yang lain, biarinkan dia tidak berjodoh sama seperti diriku…

Dan saat dia telah tidak memiliki jodoh, jodohkanlah kami kembali…

Kalau dia jodoh orang lain, putuskanlah! Jodohkanlah dengan ku….

Jika dia tetap menjadi jodoh orang lain, biar orang itu ketemu jodoh dengan yang lain dan kemudian Jodohkan kembali dia denganku…

Amin

Where are you??

Hari ini ultah pacarku yg ke-25, tp dr semalem hpnya ga aktif2,
aku sdh coba telp ke rumahnya, tp ga diangkat2,,,dia kmn ya???

Senin, 27 Oktober 2008